Sejarah Kampoeng

Peristiwa

Pengucapan

Kegiatan Kampoeng

Batu Akik Liwason Desa Tewasen Idola Baru Kawanua

Jumat, 18 Maret 2016

Bupati Minsel Christiany Eugenua Paruntu Berburu Batu Akik Liwason Minsel

Amurang, - Batu Akik kian menjadi trend bagi warga indonesia khususnya warga Sulut, untuk kawanua kini mulai melirik batu akik spesial dari kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) dari desa tewasen kecamatan Amurang Barat.

Batu Akik desa Tewasen yang kini digandrungi kawanua diberi nama Akik Liwason yang memiliki kekhasan tersendiri.

Akik Liwason ini banyak diserbu para penggila akik, terbukti dalam pameran akik yang dilakukan di Amurang mulai selasa (18/8) kemarin.

Bahkan Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu pun tak luput mengejar akik Liwason tersebut.

Menurut Stanley Tumbel warga desa Tewasen mengatakan akik Liwason ini memiliki khasiat bagi kaum lelaki dan kalagan hawa.

"Akik Liwason ini selain memiliki "kesaktian" jika beruntung memiliki motif yang indah," Ungkap Tumbel.

Bagi akik maniak tentunya tak akan lengkap koleksinya tanpa memiliki akik Liwason ini, maka dianjurkan agar anda segera mengunjungi pameran di Amurang yang akan dilangsungkan selama beberapa waktu kedepan.(Obe)


Tidak ada komentar

Latest

Blog Archive